Selasa, 31 Januari 2012

Mawar (My Story)

Mawar (My Story)
       Aku gak tau kenapa akirakir ini aku suka semua tentang mawar, apa ini suatu kebetulan atau memang nyata. Aku sudah lama mengenal barang apapun tentang mawar, bunga satu ini tidak asing untuk ku, warna nya yang merah menyala dengan duri yang melindungi tangkai nya mampu memikat minat ku untuk mengenal nya lebih dalam. 

       Tangkai nya yang di lindungi duri membuat ku bertanya, kenapa harus duri ? tapi tak apa, mawar memang indah, tapi untuk mendapatkan barang yang indah tersebut kita perlu berusaha dengan giat dan tidak boleh bermalas malasan karena pasti banyak hambatan nya. Ini sama halnya dengan bunga mawar yang Nampak indah, elegan, keren, walaupun wanginya tidak begitu harum sudah dapat memikat banyak orang . namun, jika kita ingin mendapatkan nya banyak yang harus kita lalui . seperti duriduri yang menjadi pelindung mawar tersebut. Selain itu kita juga di tuntut untuk selalu waspada dan hatihati ,tidak boleh ceroboh karna yang menginginkannya bukan kita sendiri. Melainkan orang lain di sekeliling kita juga dapat menjadi pesaing untuk mendapatkan barang atau mawar tersebut.
 
       Banyak orang meremehkan ,mawar hanya sebuah bunga yang tak ada arti nya.dia hanya untuk penghias ruangan ,dan mempercantik ruangan. Tak lebih dari itu ! dia hanya bunga ,jika sudah layu tinggal kau campakkan ! namun,tuhan menciptkan makluknya tidak hanya untuksatu manfaat  itu saja ,tidak menutup kemungkinan hanya berfungsi satu saja. Coba kau lihat, telusuri sedikit, mawar mempunyai banya kegunaan . antara lain , banyak wanita menggunakannya untuk merawat kecantikannya, sebagai peyegar kulit nya,untuk campuran lulur dan air mandinya , bahkan mawar yang layu pun bisa kita jadikan kompos. Selain indah, mawar juga mempunyai banyak fungsi bukan ? dia susah di dapat , berharga , indah, menawan, banyak di cari orang dan jika ingin mendapatkan nya kita harus berusaha keras untuk mendapatkan nya. Hal itu sama seperti wanita ,kenapa ? wanita itu indah, tidak ada dari ujung rambut nya sampai ujung kaki nya yang tidak menawan dan di inginan lelaki. Semua pasti di inginkan lelaki, namun wanita sesunguhnya adalah wanita yang dapat menjaga martabat nya sebagai perempuan . hal ini perlu di ketahui oleh laki laki maupun wanita , karna jika lelaki ingin mendapatkan mu dia perlu usaha, tidak semudah itu wanita menyerah kan harkat dan martabat nya, wanita sesungguh nya butuh bukti dari seorang lelaki ,bukan janji palsu yang dengan mudah di umbar tanpa kepastian. Wanita butuh jaminan, karna hati perempuan bukan mainan.
      Dan laki laki yang beruntung mendapatkan nya, pasti dia akan merasa harus selalu menjaga nya karna pasti dia akan takut kehilangan wanita atau mawar hati nya tersebut, dia tidak akan menyainyiakan kesempatan menjaga dan merawat mawar hati nya tersebut. Karna jika barang atau anggap saja mawar tersebut di jaga ,di rawat dengan benar pasti akan berimbas baik kepada kita sendiri, karna di dunia ini berlaku hukum karma .
       Selain itu wanita atau mawar yang tumbuh di hati laki laki tidak semudah mendapatkan pasir di pantai atau air di sungai, kau perlu berusaha keras karna tidak hanya kau yang menginginkannya , banyak orang yang juga ingi memiliki nya , banya orang yang ingin merawat nya sama seperti kamu. Jadi kelak, jika kau sudah mendapatkan nya, jaga baikbaik , rawat dengan sepenuh hati mu agar kau mampu membuat mawar tersebut berkilau, selalu Nampak indah di mata semua orang :)


© CopyRight Ibelashri Justiceka Atasi January, 31 2012 Allright Reserved

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Bluehost Review